Update Informasi Terkini

Cara Melihat Arsip Cerita di Facebook Lite dan Original

Sama seperti media sosial lainnya, facebook memiliki fitur story untuk berbagi cerita berupa foto atau video yang bisa dilihat oleh teman yang saling terhubung di aplikasi facebook.

Cerita tersebut muncul dibagian stories pada aplikasi facebook dan messenger selama 24 jam dan akan hilang setelah melewati batas waktu tersebut.

Cerita yang dibagikan sebenarnya masih bisa dilihat kembali meskipun sudah melewati batas waktu yang telah ditentukan. Hal ini bisa terjadi apabila kalian mengaktifkan fitur simpan cerita ke arsip melalui pengaturan akun.

Ketimbang story di facebook hilang begitu saja, ada banyak orang yang memilih untuk menyimpanya di arsip agar bisa melihat arsip cerita di facebook kapanpun mereka inginkan.

Setelah story facebook tersimpan maka akan berubah menjadi privat dan hanya bisa dilihat oleh pemilik akun facebook itu sendiri.

Cara Mengaktifkan Arsip Cerita Facebook

Agar bisa melihat arsip cerita facebook, kalian harus mengaktifkan fitur simpan cerita ke arsip. Aktifkan arsip untuk menyimpan cerita secara otomatis setelah cerita menghilang.

Berikut langkah untuk aktifkan simpan cerita ke arsip.

  1. Klik foto profil
  2. Klik icon gerigi yang terletak di pojok kanan atas
  3. Pada bagian Pemirsa dan Visibilitas pilih Cerita
  4. Klik Arsip Cerita
  5. Kemudian klik simpan ke arsip untuk mengaktifkan arsip cerita
  6. Selesai

Dengan begitu setiap cerita di facebook kalian buat tidak akan terhapus dan tersimpan secara otomatis pada arsip cerita.

Baca Juga : Cara Minta Kode Konfirmasi Facebook Tapi Nomor Sudah Tidak aktif

Cara Melihat Arsip Cerita di Facebook

Berikut cara untuk melihat arsip cerita di fb lite (facebook) Android/Ios dengan cepat

1. Klik foto profil akun facebook

2. Kemudian klik icon titik tiga lalu pilih arsip

3. Setelah itu pilih Arsip Cerita untuk melihat setiap arsip cerita di fb

4. Akan ada daftar arsip cerita di fb yang sudah lama

5. Selesai

Arsip cerita yang tersipan bisa kamu lihat dan digunakan lagi jika ingin. Arsip tersebut jugu bisa kalian hapus dengan mengikuti tutorial bagaimana menghapus arsip cerita di fb

Frequently Asked Questions (FAQ)

Beberapa pertanyaan yang banyak ditanyakan oleh pengguna facebook terkait dengan arsip cerita di facebook

Berapa lama arsip cerita di fb akan hilang?

Jika kalian sudah menyimpan cerita ke arsip, maka tidak akan hilang selama tidak dihapus secara manual. Artinya cerita yang telah terarsip akan tetap ada sampai kapanpun.

Apakah orang lain masih bisa melihat arsip cerita fb yang tersimpan?

Arsip cerita facebook sifatnya privat, sehingga orang lain tidak bisa melihat cerita yang telah tersimpan kecuali anda mengupload kembali ke beranda.

Itulah informasi cara melihat arsip cerita di facebook yang bisa kami bagikan, dengan mengikuti tutorial ini kalian bisa dengan mudah untuk mengaktifkan arsip cerita dan melihat cerita yang telah tersimpan.

Jika informasi ini bermanfaat jangan lupa untuk sebarkan kepada teman atau share ke media sosial milik kalian agar ada banyak orang yang terbantu dengna adanya artikel ini.