Update Informasi Terkini

Cara Download Video di Komentar Facebook Langsung ke Memori

Cara download video di kolom komentar facebook sangat mudah dilakukan loh, bagaimana caranya? yuk simak tutorial download video komentar facebook berikut ini.

Terkadang saat melihat komentar orang lain di facebook, ada video menarik yang di posting sehingga muncul keinginan untuk menyimpan ke memori hp. Namun bingung bagaimana caranya.

Sebenarnya video di komentar facebook bisa kita download dengan menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga. Cara ini sangat mudah dilakukan hanya dengan menggunakan perangkat smartphone maupun komputer/PC.

Baca Juga : Saya Tidak Mendapatkan Kode Konfirmasi Facebook

Cara Download Video dari Komentar Facebook

Seperti yang telah kami informasikan sebelumnya, untuk mendownload video di komentar facebook membutuhkan aplikasi pihak ketiga. Hal ini dikarenakan facebook tidak menyediakan fitur untuk download video pada aplikasi mereka.

Oleh karna itu pengguna harus mencari cara agar video dikomentar facebook bisa terdownload dan tersimpan ke memori hp.

Berikut ini cara yang bisa kalian gunakan untuk menyimpan video dikomentar facebook.

Menggunakan Hp Android/ios

Bagi pengguna hp android atau ios kalian bisa langusung download video di aplikasi facebook dengan cara ini.

1. Download dan Install Browser Operamini

2. Kemudian login akun facebook di browser operamini

3. Buka postingan facebook yang ingin kalian download video yang ada di komentar

masuk ke facebook

4. Kemudian klik video di komentar, akan muncul pop-up dan kalian bisa klik download.

download video komentar fb

Tunggu beberapa saat hingga video tersimpan ke memori hp. Cara ini hanya bisa bekerja dengan baik jika menggunakan smartphone, untuk komputer/pc gunakan cara dibawah

Cara Download Video dari Komentar Facebook dari Komputer/PC

Ikuti langkah-langkah dibawah ini jika ingin download video di komentar facebook dari Komputer/Pc.

1. Cari dan install ekstension Blob Video Downloader untuk google chrome

2. Kemudian masuk ke akun facebook kalian dari google chrome

3. Buka komentar video facebook yang akan di download, kalian akan melihat tombol download diatas video. Klik tombol itu

4. Kemudian akan diarahkan ke jendela baru lalu klik Download

5. Setelah beberapa saat, video akan tersimpan ke komputer atau PC kalian

Dengan menggunakan cara ini kalian dapat menyimpan video di komentar facebook dengan mudah. Kalian juga dapat menggunakan panduan untuk menghapus riwayat tontonan di facebook.

Kesimpulan

Itulah informasi mengenai cara download video dari komentar facebook yang bisa kami informasikan, jangan lupa untuk bagikan artikel ini agar yang lain juga mengetahui caranya.